Be A Qualified Human

November 30, 2017

Perangkat Keras

by , in

Satu kata, komputer. Ya, siapa sih yang nggak tahu sama kata itu? Dapat dikatakan bahwa 99% orang yang sudah tahu seperti apa benda tersebut. Sisanya 1% buat orang benar-benar tertutup atau dapat dikatakan konservatif terhadap perkembangan zaman yang tidak mau menerima suatu hal baru selain budaya yang dianutnya. Emang iya masih ada orang seperti itu? Masih ada dong, salah satunya suku Baduy khususnya orang Kanekes/Baduy dalam. Mereka memegang teguh adat istiadat nenek moyang mereka, seperti tidak diperkenankan menggunakan kendaraan untuk sarana transportasi, tidak diperkenankan menggunakan alas kaki, tidak diperbolehkan menggunakan pakaian modern), serta larangan menggunakan alat elektronik (teknologi), tuh kan guys ada. What the heck!!!, bener-bener deh ribet banget, banyak aturan yang kalau dipikir udah nggak zaman lagi. Akan tetapi mau diapalagi guys, faktanya emang seperti itu.

Back to the topic before, computer is everywhere. Sebagai seorang user, komputer telah digunakan di berbagai bidang kehidupan. Salah satu, maupun salah duanya, tinggal pembaca yang sebutkan sendiri ya hehe.. aku yakin dan percaya pasti sudah pada tahu deh, apalagi sampai bisa membuka blog aku ini hihi. Berikut ringkasan dari topik ini :

Perangkat keras : perlengkapan komputer yang digunakan untuk aktivitas input, pemrosesan, output dan penyimpanan.

Komputer merupakan piranti elektronik yang beroperasi di bawah kendali instruksi komputer yang disimpan di dalam memori.

Siklus Proses Informasi : Input (collect data) – Proses – Output (produce information).

Komputer terdiri atas berbagai komponen elektrik, elektronik, dan mekanik yang disebut hardware.

Perangkat input : Memungkinkan anda untuk memasukkan data dan instruksi ke komputer. Contoh : keyboard, mouse, joystick, trackball, scanner, Digitizer, kamera, mic, dan lain-lain.



Perangkat output : Komponen perangkat keras yang menyampaikan/menampilkan informasi. Contoh : monitor, webcam, speakers, printer, headphone, dan lain sebagainya.


System unit : Berisi komponen elektronik komputer yang digunakan untuk mengolah data. Contoh : Processor, VGA, RAM/ROM, dan lain-lain.


Ruang penyimpanan : Mencatat (menulis) dan / atau mengambil (membaca) item ke dan dari media penyimpanan. Contoh : Flashdisk, Hardisk, SSD, CD, DVD, dan lain sebagainya.



Perangkat komunikasi : Memungkinkan komputer untuk mengirim dan menerima data, instruksi, dan informasi ke dan dari satu atau lebih komputer atau perangkat mobile. Contoh : modem.


Sumber :
Power Point Pengantar Teknologi Informasi (Pertemuan 3) oleh : Aloysius Bagas Pradipta Irianto S.Kom., M.Eng.
Gambar 1 https://fthmb.tqn.com/4Pv74lV40lF7vZojaJEqUCiicgI=/3865x2576/filters:no_upscale():fill(transparent,1)/girl-with-computer-during-fall-495908462-59776ff9d963ac00106b58e9.jpg
Gambar 2 https://i0.wp.com/passnownow.com/wp-content/uploads/2015/10/Input-Devices.jpg?fit=640%2C480&ssl=1
Gambar 3 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjHN3fgpYlbPoLPsB_YxZyu3HTN4_fYAcBaOAEmL7oU-5mJMuHbawbMqcU0HyaRwanmQB15JTh0GCL3b-krZlvqMp1RjA1dPJ7UbvPdYvGBaiLkSJZamWmJyuw_S_nv_gFVJnZOJGbl50N9/s1600/Output+Devices.jpg
Gambar 4 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiendT8jNZUi2Z8cw3O9ZOxRlnF_kxByejV1IqnBTpVgbqp7BoWoHH0QVxBjs0etY3ukC8Z3QnXfu-Swk904WGpyda27TLmkhyCMF8sXWusrsFALQAuej8v68l6yxJTGecdUHD7ABigxH1c/s1600/komponen+komputer.PNG
Gambar 5 https://image.slidesharecdn.com/kkpix-1-150830140907-lva1-app6891/95/komponen-komputer-kkpi-smk-kelas-x-29-638.jpg?cb=1440943840
Gambar 6 https://prelo-wordpress.s3.amazonaws.com/blog/2017/01/macam2-modem.jpg 


 
November 30, 2017

Teknologi Informasi dan Bisnis

by , in

Tak dapat dipungkiri kata teknologi sudah tidak dapat dipisahkan lagi dari kehidupan manusia di masa kini dimana kita sebagai homo conexus yaitu generasi yang selalu terhubung (Y). Teknologi telah merubah segala yang ada di dunia ini. Baik dari segi positif maupun negatif. Tetapi itu semua tergantung dari pribadi yang menanggapinya bagaimana. Akan tetapi alangkah baiknya sebagai makhluk yang berakal budi kita harus memaksimalkan dampak positifnya ketimbang dampak negatif dengan adanya teknologi. Jadi ya, cerdaslah dalam memanfaatkan sesuatu dengan tujuan mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Hal yang perlu digaris bawahi di dalam topik ini yaitu sebagai berikut.

Sistem Informasi : sistem yang menggunakan teknologi komputer untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis dan menyebarkan informasi (lebih ke kebutuhan).

Teknologi Informasi : istilah terhadap berbagai macam hal dan kemampuan yang digunakan dalam pembentukan, penyimpanan, dan penyebaran informasi (aplikasi yang digunakan).

Data : Fakta mentah yang belum memiliki arti. Contoh : Lampu kuning menyala



Information: Data yang sudah diolah sehingga memiliki arti. Contoh : Injak rem agar berhenti



Knowledge : Tindakan yang dilakukan dari sebuah informasi. Contoh : Siap-siap berhenti



Jadi urutannya : Data – Information – Knowledge

Program aplikasi : program komputer yang dirancang untuk mendukung tugas tertentu, sebuah proses bisnis, atau program aplikasi lain.

Sumber :
Power Point Pengantar Teknologi Informasi (Pertemuan 2) oleh : Aloysius Bagas Pradipta Irianto S.Kom., M.Eng.
Gambar 1 https://cielo24.com/wp-content/uploads/2015/04/girl-globe.jpg 
Gambar 2 https://ramboeistblast.files.wordpress.com/2013/01/lampu-kuning.jpeg
Gambar 3 https://www.motorionline.com/donna/wp-content/uploads/2017/03/tacco-auto-710x400_c.jpg
Gambar 4 https://9to5google.files.wordpress.com/2016/12/waymo-fully-self-driving-chrysler-pacifica-hybrid-3-e1483940927810.jpg?quality=82&strip=all&w=1000&strip=all&w=1600&h=1000 

November 30, 2017

Apa itu Pengantar Teknologi Informasi ?

by , in

Hai, hai, guys...!!! Ada yang tahu nggak apa sih Introduction to Information Technology? *Halah sok Inggris huuuuu >,< Pengantar Teknologi Informasi aja kaleee, yang lebih mudah. Hahaha, nggak apa-apa, kan namanya juga belajar, lebih mending dari pada sama sekali nggak nerapin english yang menjadi mata pelajaran wajib dari SD-SMA, kuliah , eh bahkan TK juga ya hehe. Lagi pula english is so important now guys...!!! hitung-hitung ada progress (peningkatan) for enhance english kita hehe. Jadi, jangan geli ya baca tulisan aku yang campur-campur english-indonesian language hehe :D.. Okay back to the topic.

Pengantar Teknologi Informasi adalah mata kuliah yang menjelaskan mengenai teknologi informasi dalam lingkungan bisnis, infrastruktur teknologi informasi, penerapan teknologi informasi untuk keunggulan bersaing, dan pencapaian tujuan informasi dan organisasi. Diharapkan setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa mampu menjelaskan cara dan dampak implementasi teknologi informasi dalam lingkungan bisnis dan kehidupan sehari-hari, infrastruktur teknologi informasi, prospek kerja, etika, serta mampu bekerja dalam tim untuk membuat konsep ide penerapan teknologi informasi dan mempresentasikannya. Jadi seperti itulah gambaran mata kuliah ini . Adapun topik-topik yang akan dipelajari dari mata kuliah ini selama satu semester sebagai berikut.

1. Pengantar
2. TIK dan Bisnis
3. Perangkat Keras
4. Komponen Sistem Informasi
5. Siklus Pengolahan Informasi
6. Tipe Sistem Informasi
7. TPS (Transaction Prosessing System)
8. Etika dan Privasi
9. Pengembangan Sistem Informasi
10. DFD (Data Flow Diagram)
11. Enhancing Decision Making
12. Wireless, Mobile Computing, and Mobile Commerce
13. Enterprise Systems : Customer Relationship Management (CRM)
14. Information Systems, Organizations, and Strategy

Sebagai catatan aja, untuk topik-topik dalam mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi tersebut akan berbeda antara universitas satu dengan universitas lainnya. Topik-topik itu, khusus buat mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi, jurusan Sistem Informasi di kampus yang kutempati ya. Nah, topik-topik tersebut akan aku buat ringkasannya. Jadi bakalan gampang mempelajari bahkan memahami satu per satu materi tersebut. Yeay senangkan..:D jadi tunggu update post aku ya!.

Sumber : 
Power Point Pengantar Teknologi Informasi (Pertemuan 1) oleh : Aloysius Bagas Pradipta Irianto S.Kom., M.Eng.
Gambar https://smarterbusiness.telstra.com.au/content/dam/smarter/Generic-Article-Images/1411_how-is-technology-transforming-daily-life/how-is-technology-transforming-daily-life_header.jpg

November 23, 2017

New Post

by , in


Hello guys, today i'm gonna share my first uploaded post for my blog, with fresh flowers picture :). I'm sorry for seldom to post on this blog. Why am I post now, because i have a project, and yeah let's started with something new about my experience for 2017. I hope this activity can make me more creative, productive, and be better than before. Sending a lots of love - Tifani :)




lol :D

Diberdayakan oleh Blogger.

My Instagram